VISI

Visi dari SMP Negeri 1 Baturetno yaitu:

”Unggul dalam mutu, berpijak pada budaya bangsa dan berwawasan lingkungan”

Indikator Visi :

  1. Peningkatan dalam perolehan nilai ujian nasional.
  2. Peningkatan dalam persaingan melanjutkan ke jenjang pendidikan di atasnya.
  3. Peningkatan dalam keyakinan dan aktivitas keagamaan
  4. Peningkatan dalam lomba sains, kreativitas, olah raga dan seni budaya.
  5. Peningkatan dalam budi pekerti luhur
  6. Peningkatan dalam kepedulian terhadap lingkungan sekitar.
  7. Peningkatan kualitas lingkungan hidup.

MISI

Adapun misi dari SMP Negeri 1 Baturetno adalah sebagai berikut

  1. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif, sehingga setiap siswa berkembang secara optimal sesuai prestasi yang dimiliki.
  2. Menumbuhkan semangat keunggulan secara intensif kepada seluruh warga sekolah.
  3. Mendorong dan membantu setiap siswa untuk mengenali potensi dirinya.
  4. Meningkatkan penghayatan pengamalan terhadap ajaran agama yang dianut dan budaya bangsa sehingga menjadi sumber kearifan dalam bertindak.
  5. Menerapkan manejemen partisipatif dengan melibatkan seluruh warga sekolah dan stake holder sekolah.

TUJUAN SEKOLAH

Adapan tujuan SMP Negeri 1 Baturetno adalah sebagai berikut.

  1. Sekolah mampu meningkatkan mutu akademik dengan menaikkan nilai rata-rata raport, Ujian Sekolah dan Ujian Nasional hingga mencapai angka 75.
  2. Peningkatan kemampuan bahasa Inggris bagi siswa, hingga mencapai juara 1 pada lomba tingkat kabupaten.
  3. Peningkatan kemampuan siswa dalam bidang kepramukaan dan PMR hingga mendapat juara 3 tingkat propinsi
  4. Peningkatan kemampuan siswa dalam bidang SAINTEK hingga mendapat juara 1 tingkat Kabupaten
  5. Peningkatan kemampuan siswa dalam bidang MTQ hingga mendapat juara 1 tingkat propinsi
  6. Peningkatan kemampuan siswa dalam bidang olah raga dan seni hingga mendapat juara 3 tingkat propinsi
  7. Sekolah mampu menghasilkan lulusan yang cerdas, kreatif, mandiri berdaya saing tinggi dan berwawasan ke depan.
  8. Terwujudnya sekolah yang agamis, berkarakter dan berbudaya.
  9. Sekolah mampu meningkatkan kepribadian, akhlak mulia, budi pekerti luhur dan hubungan harmonis antar warga sekolah dan masyarakat.
  10. Peningkatan kelengkapan sarana pra sarana menuju keadaan yang ideal.
  11. Peningkatan kegiatan ekstra kurikuler yang efektif dan efisien berdaya guna untuk menumbuhkembangkan potensi siswa.
  12. Sekolah mampu meningkatkan terwujudnya lingkungan sekolah yang bersih, nyaman dan kondusif untuk berlangsungnya pembelajaran.
  13. Sekolah mampu meningkatkan kepedulian lingkungan dengan memelihara kelestarian alam dan menumbuhkan rasa cinta terhadap alam semesta.
  14. Sekolah mampu menciptakan lingkungan sekolah yang aman, nyaman dan sejuk.